Dandim 0824/Jember Hadiri Rakor Inflasi, Dukung Kekompakan Forkopimda Dalam Cermati Perkembangan Harga Barang di Pasaran

    Dandim 0824/Jember Hadiri Rakor Inflasi, Dukung Kekompakan Forkopimda Dalam Cermati Perkembangan Harga Barang di Pasaran

    JEMBER – Pelaksnaaan Rapat koordinasi Mingguan Pengendalian inflasi Daerah dengan nama Sinergi dan Kolaborasi rapat Mingguan setiap hari Rabu (SI RAMBO) dan perubahan iklim (El Nino) tahun 2023 di Kantor Bank BRI Jember Pada Rabu 23/08/2023.

    Kegiatan dihadiri oleh Bupati Jember Hendy Siswanto, Wakil Bupati MB Firjaun Barlaman, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, Kajari Jember I Nyoman Sucitrawan, kepala Bulog Jember, Kepala BPS serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Jember dan pejabat terkait lainnya yang tergabung dalam Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Jemebr.

    Kegiatan selalu diawali dengan olah raga bersama berupa tenis meja dan lain-lain selama satu jam, baru dilakukan rapat koordinasi (Rakoor) yang dipimpin Bupati Jember.

    Dalam rakor tersebut Bupati Jember menyampaikan terima kasih atas kehadirian seluruh pejabat, bahwa kita disini setiap hari rabu senantiasa bertemu dan berdiskusi menyikapi perkembangan harga kebuptuhan pokok penting masyarakat, dalam mengendalikan inflasi.

    Kita patut bersyukur karena dengan pola yang kita lakukan ini kondisi inflasi di Kabupaten Jember relative terkendali sehingga masyarakat menjadi tenang dan kondusif.

    Kegiatan dilanjutkan dengan paparan kepala BPS A Joko Sutejo, terkait dengan kondisi secara statistic perkembangan harga barang di pasaran, selanjutnya  pemaparan Kabulog Jember terkait ketersediaan kondisi pangan termasuk beras, yang masih relative aman untuk kebutuhan masyarakat jember hingga beberapa bulan kedepan.

    Usai kegiatan tersebut saat kami wawancarai Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, bahwa saya sangat mendukung kegiatan rakor yang dilakukan secara rutin seperti ini, kita sangat mendukung kekompakan kita semua untuk mencermati bersama-sama perkembangan harga barang dipasaran, dalam pengendalian inflasi.

    Ini yang menjadikan Jember dalam angka inflasi selalu stabil dan kondusif, sehingga masyarakat sangat kondusif, sehingga kondisi sosial seperti ini sangat berpengaruh positif dalam memelihara dan memantapkan pertahanan wilayah. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember Lepas Peserta Napak Tilas...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0824/Jember  Ikut Kibarkan Bendera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Jum’at Berkah, Personel Koramil 0824/16 Tanggul bersama Pramuka Saka Wira Kartika Bagikan Nasi Kotak
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Personel Koramil 0824/04 Sukowono Karya Bhakti TNI Fogging dan Bersih-bersih Lingkungan Perangi DBD

    Ikuti Kami